Tuesday, November 2, 2010

Lisensi Gratis Software Multiple Renamer, ExtraRenamer 3.0

Lisensi Gratis Software Multiple Renamer, ExtraRenamer 3.0


Jika anda pernah mengunjungi Softpedia, situs download yang cukup populer, kali ini bagi pengunjung softpedia berkesempatan mendapatkan software premium untuk memanajemen file, ExtraRenamer 3.0. Sesuai namanya, software ini berfungsi untuk mengubah banyak nama file sekaligus dengan berbagai opsi atau pengaturan tertentu, baik gambar, video, audio (mp3) atau file-file lainnya.


ExtraRenamer 3.0 baru saja di rilis 18 Oktober 2010 kemarin. Software senilai $11.95 ini, kali ini bagi pengguna Softpedia diberikan secara gratis dengan mendaftarkan diri di website ExraRenamer. Jika kita mempunyai koleksi banyak file dan ingin mengubah namanya dengan aturan tertentu, software ini tentu akan sangat membantu.

Fitur-fitur ExtraRenamer :

1.   Antarmuka (tampilan) yang memudahkan (mayoritas) penggunanya
2.   Rename banyak file sekaligus dengan cepat dan berbagai opsi
3.   Menghilangkan kata atau huruf tertentu, seperti alfabet, nomor, huruf tertentu dan lainnya
4.   Menambah atau mengganti huruf atau kata tertentu
5.   Menambahkan nama file dengan tanggal file
6.   Rename ID3 tags
7.   Menambahkan counter dengan nomor awal yang bisa di atur
8.   Menambahkan file dari folder dan sub folder
9.   Mengubah huruf baik ke atau dari huruf besar, huruf kecil serta title case (huruf awal kata besar)
10. Menyimpan daftar hasil file yang di rename ke playlist serta CSV
11. Copy semua file yang di rename ke satu folder
12. Preview hasil rename sebelum dijalankan serta undo rename
13. Menampilkan detail keterangan file sebelum me-rename file

    Cara Mendapatkan Lisensi dan Download

    Software dengan ukuran 2 MB ini dapat berjalan di semua Windows dengan rekomendasi minimal RAM 512MB. Untuk mendapatkan lisensi atau serial number gratis, kunjungi halaman Promosi ExtraRenamer. Setelah itu isikan nama dan alamat email, dan klik “Submit Request” maka kode lisensi akan dikirimkan ke email tersebut ( setelah saya sekitar 30 menit kemudian email baru masuk).

    Selanjutnya download Installasi ExtraRenamer (dari halaman download Softpedia). Setelah itu install dan gunakan serial number yang sudah didapatkan untuk menjadikan full version.



    No comments:

    Post a Comment

    Anda punya tanggapan mengenai artikel ini?
    Silakan isi komentar untuk berbagi ilmu disini :

    Search !!!

    -- Silakan Masukan Kata --

    Rubah Bahasa

    English French German Spain Italian

    Dutch Portuguese Japanese Arabic Chinese Simplified

    Adsense

    Komentar Terbaru!