Imam Masjidil Haram
Ardhi Suryadhi - detikinet
Screenshot The Zekr
Jakarta - Membaca dan mengkaji Al Quran merupakan kewajiban bagi umat muslim. Terlebih saat di bulan Ramadan ini, pahala yang dijanjikan pun sampai berkali-kali lipat.
Untuk memudahkan mereka yang setiap saat selalu beraktivitas di depan komputer, kehadiran Al Quran digital tentu sangat bermanfaat. Nah, salah satu aplikasi yang patut dicoba adalah The Zekr.
The Zekr adalah program Al Quran audio visual karena Anda dapat melihat teks Al Quran dan terjemahannya yang berjalan mengikuti bacaan ayat yang sedang dibaca Qori lengkap 30 juz.
Ketika dijajal detikINET, The Zekr terbilang nyaman digunakan layaknya Al Quran asli, sehingga akan memudahkan dalam menyimak bacaan atau artinya dan memperbaiki atau membaguskan bacaan (tahsin) Al Quran Anda.
Satu hal menarik lainnya dari aplikasi ini adalah tersedianya pilihan multi bahasa sebagai terjemahan. Jadi tak cuma memiliki terjemahan bahasa Indonesia, namun juga Inggris, Belanda, Prancis, Italia, Rusia, Turki, Spanyol, Jerman, Malaysia (Melayu) dan bahasa lainnya.
Terdapat empat pilihan Qori yang bisa dipilih jika aplikasi ini dijalankan dalam kondisi offline (tanpa terhubung internet) yaitu Syaikh Mishari Rashid Al-Afasy, Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi, Syaikh Ali Al-Hudzaifi, dan Syaikh Maher Al-Muaiqly.
Selain empat pilihan Qori offline, disertakan juga lebih banyak pilihan Qori online jika PC atau laptop Anda terhubung dengan internet. Di antaranya ada Qori Abdul Rahman Al-Sudais (Imam Masjidil Haram), Al-Shatiri, Al-Minshawi, Al-Shuraim, Ayyub, Al-Ajmy, Abdulbasit Abdussamad, Al-Husary, Abdullah Basfar, dan lainnya.
The Zekr juga memiliki sistem pencarian multifungsi yaitu dapat mencari dengan huruf Arab atau dengan huruf latin (terjemahan) dengan sistem pencarian per kata atau per kalimat.
Tak butuh komputer dengan spesifikasi tinggi untuk menjalankan aplikasi ini. Bahkan detikINET sudah mencobanya di perangkat netbook dengan spesifikasi terbatas.
Tertarik untuk mencoba? Ayo tunggu apa lagi, sejukkan hari-hari di bulan Ramadan Anda dengan melafadzkan ayat-ayat suci Al Quran.
No comments:
Post a Comment
Anda punya tanggapan mengenai artikel ini?
Silakan isi komentar untuk berbagi ilmu disini :